Anti Banjir! Ini Rekomendasi Rumah Bekasi yang Bisa Anda Pilih!

Diposting pada 09 December 2021

Rumah Bekasi – Sebagai negara tropis, Indonesia memiliki intensitas hujan yang tinggi sehingga memiliki risiko bencana banjir yang lebih sering. Tentunya, bencana banjir dapat berdampak pada aktivitas masyarakat sehari-hari. Hal ini tentu meresahkan masyarakat, terutama yang tinggal di kota besar. 

Kawasan perkotaan yang lebih rentan mengalami bencana banjir saat musim hujan tiba membuat masyarakat harus berpikir dua kali jika ingin tinggal di kota besar seperti Jakarta. Dampak banjir yang merugikan bagi kesehatan serta aktivitas yang padat membuat masyarakat banyak mencari hunain anti banjir. 

Sebagai jawaban atas kebutuhan ini, banyak developer yang mulai menawarkan hunian dengan kawasan anti banjir. Hal ini tentu menjadi keunggulan yang digemari masyarakat dari sebuah hunian, terutama bagi para penduduk ibu kota. 

Di Bekasi, terdapat beberapa hunian berkualitas yang menawarkan lingkungan anti banjir untuk Anda. Tertarik untuk mengetahuinya? Berikut ini beberapa rekomendasi rumah Bekasi anti banjir yang dapat Anda jadikan sebagai pilihan tempat tinggal yang nyaman. 

Rekomendasi Rumah Bekasi Anti Banjir yang Bisa Anda Pilih

Tera Damai

Tera Damai merupakan sebuah perumahan yang berada di kawasan Kota Harapan Indah. Dikembangkan oleh Damai Putra Group, Tera Damai dibangun di atas lahan 100 Ha. Hunian ini dibangun dengan visi ‘Living in Harmony with Nature’ yang dilengkapi dengan pendekatan Water Sensitive Urban Design (WSUD).

Dengan visi tersebut, Tera Damai akan menjawab kebutuhan masyarakat akan hunian yang asri, ramah lingkungan, serta terbebas dari banjir. Selain itu, hunian ini juga dilengkapi dengan adanya ruang hijau serta danau yang akan membantu menyerap air saat musim hujan tiba. 

 

 

Tidak hanya bebas banjir, Tera Damai juga menawarkan beberapa keunggulan lain. Hunian ini memiliki lokasi yang strategis sehingga mampu memberikan aksesibilitas yang mudah. Dekat dengan pintu gerbang Tol Cibitung – Cilincing yang sedang dalam proses dalam pembangunan. 

Aspek lokasi yang strategis dari Tera Damai akan membuat mobilitas Anda jadi lebih mudah saat tinggal di kawasan hunian ini. Selain itu, Tera Damai juga menyediakan berbagai fasilitas menarik yang ada di kawasan huniannya. Hunian ini akan menjadi tempat tinggal yang nyaman untuk Anda dan keluarga di Bekasi. 

Lavesh

Hunian anti banjir selanjutnya yang bisa Anda pilih adalah Lavesh. Hunian ini juga terletak di kawasan kota mandiri Kota Harapan Indah. Dibangun dengan konsep hunian modern tropis, Lavesh akan menjadi hunian yang menyesuaikan gaya hidup masyarakat urban di timur Jakarta. 

Kawasan cluster Lavesh juga dibangun dengan konsep ramah lingkungan. Hunian ini disertai dengan adanya jalur sepeda, area penghijauan, hingga danau buatan. Adanya area hijau serta danau buatan pada kawasan hunian ini akan membantu penyerapan air hujan yang turun, sehingga membuat kawasan menjadi anti banjir. 

 

 

Konsep ramah lingkungan yang diterapkan pada cluster ini membuat kawasan Lavesh menjadi aman dari bencana banjir, sehingga Anda dapat memilih hunian ini sebagai tempat tinggal yang nyaman dan aman di kawasan Bekasi. 

Selain anti banjir, rumah Bekasi yang satu ini juga dilengkapi dengan berbagai macam keunggulan lainnya. Contohnya saja, hunian ini dilengkapi dengan fasilitas skala kota mandiri seperti Harapan Indah Club, waterpark, rumah sakit, dan lain sebagainya. 

Rekomendasi rumah Bekasi tersebut dapat menjadi pilihan tempat tinggal Anda di Bekasi. Dengan begitu, Anda dapat tinggal dengan nyaman dan aman serta berada dekat dengan kawasan ibu kota Jakarta. Tunggu apalagi? Segera cari tahu lebih lanjut kelebihan dari rekomendasi hunian di atas. 

Anda juga dapat mengunjungi website Rumahbekasi.id yang menyediakan informasi seputar rumah Bekasi dari developer terpercaya. Anda juga dapat mengakses informasi seputar rumah Bekasi anti banjir seperti Tera Damai dan Lavesh pada laman tersebut. (FIY)

Another Prestigious Project by www.tera-damai.rumahbekasi.id

ImgWaNow