Cari Rumah dengan Konsep Keseimbangan Alam di Bekasi? Asera Nishi Solusinya!
Diposting pada 15 April 2021
Rumahbekasi.id, Bekasi – Mencari rumah dengan konsep alam memang tidak mudah, terutama yang lokasinya di perkotaan yang strategis dengan akses yang mudah ke segala arah. Namun Anda bisa menemukannya di Asera Nishi! Hunian dengan konsep keseimbangan alam yang menawan di wilayah Kota Harapan Indah Bekasi.
Hunian ini mengedepankan harmonisasi antara teknologi dan gaya hirup sehat yang dimulai dari keseimbangan rumah dengan alam sekitar. Asera Nishi di desain khusus dengan konsep natural dengan pencahayaan alami, sirkulasi udara yang baik, serta desain rumah yang selaras dengan konsep hunian. Dijamin membuat penghuninya merasa nyaman dan betah selama tinggal di rumah.
Asera Nishi dibangun dengan kualitas tinggi dengan kombinasi standar kualitas Jepang yang tergabung dengan kepekaan Indonesia sehingga menjadi perumahan berkelas yang bernilai tinggi baik untuk dihuni maupun diinvestasikan.
Hunian ini juga menghadirkan desain konsep biophilic design, yaitu hunian yang mempertemukan keseimbangan antara manusia dengan alam. Sehingga Asera Nishi mengutamakan perasaan dan keinginan setiap penghuninya. Hunian dengan desain biophilic juga dipercaya mampu memberikan ketenangan dalam satu unit hunian sebagai bentuk kolaborasi alam dengan manusia. Hunian yang mampu menciptakan suasana tenang ini akan berpengaruh pada produktivitas penghuninya yang semakin meningkat dan menambah kesejahteraan Anda dan keluarga.
Beragam fasilitas disediakan oleh Asera Nishi sebagai pendukung kegiatan sehari-hari penghuninya, mulai dari kolam renang, lapangan basket, dan playground. Udara sejuk di Asera Nishi juga mendukung penghuni untuk mengelola pola hidup sehat dengan menyediakan jogging track sebagai area penghuni untuk jogging maupun berolahraga.
Harmonisasi alam Indonesia dengan konsep modern hunian Jepang di Asera Nishi menjamin para penghuninya selalu bahagia dan nyaman selama tinggal di rumah. Kehadiran nuansa alami di dalam rumah membuat Asera Nishi menjadi hunian yang sehat.
Selain menghemat biaya listrik, pencahayaan alami yang didapatkan juga mampu membuat rumah terlihat lebih luas meskipun ukurannya terbatas. Cahaya alami yang didapatkan juga mampu meningkatkan nilai estetika rumah.
Sirkulasi udara yang baik juga membuat hunian di Asera Nishi lebih sehat karena sirkulasi udara yang baik mampu mengontrol udara kotor yang ada di dalam ruangan yang kemudian digantikan dengan udara bersih. Selain itu, rumah juga akan terasa lebih sejuk karena adanya area hijau perumahan dan ventilasi yang maksimal. (DRZ)