Rumah Bekasi – CCTV menjadi alat yang cukup penting dalam rumah Anda. Apalagi kondisi kota Bekasi yang cukup padat tentu saja harus diimbangi dengan keamanan yang cukup ketat.
Seperti yang sering kita dengar di berita-berita tentang banyaknya kasus kriminalitas yang terjadi di kota-kota besar.
Ini sehingga secara langsung mengingatkan kita untuk bisa menjaga lingkungan rumah kita dengan sebaik-baiknya.
Ada banyak cara dalam menjaga keamanan. Salah satunya dengan CCTV yang berfungsi melakukan pemantauan selama 24 jam.
Terdapat berbagai jenis CCTV yang bisa Anda gunakan untuk rumah Bekasi Anda. Memilih CCTV tidak boleh dilakukan secara sembarang sehingga Anda perlu mengetahui jenis-jenisnya.

Jenis CCTV yang Perlu Anda Ketahui Agar Ketenangan Bisa Anda Rasakan dengan Adanya Jaminan Keamanan di Sekitar Rumah Bekasi Anda
CCTV terbagi menjadi dua yaitu untuk indoor dan outdoor. Keduanya sama-sama penting untuk Anda. Biasanya CCTV dipasang di sudut ruangan sehingga jarak pandang bisa terlihat lebih luas.
IP Camera
IP Camera merupakan singkatan dari Internet Protocol merupakan jenis kamera video digital yang umum digunakan untuk keperluan keamanan sebuah hunian.
terdapat dua jenis IP Camera yaitu IP Camera desentralisasi dan terpusat. Desentralisasi merupakan jenis kamera yang tidak memerlukan pusat NVR karena memiliki fungsi perekam built-it.
CCTV Day and Night Camera
CCTV jenis ini bisa digunakan di berbagai jenis pencahayaan, mulai dari cahaya terang hingga gelap.
CCTV ini memiliki sinar infrared yang tertanam di dalamnya sehingga mampu merekam meski cahaya yang ada tidak mendukung.
Beberapa kasus pencahayaan minim adalah pada saat sinar matahari langsung mengenai kamera atau saat terjadi backlight.
CCTV PTZ Camera
Pan Tilt Zoom merupakan CCTV yang mampu bergerak ke berbagai arah misalkan ke kanan dan ke kiri atau atas dan bawah.
CCTV ini memiliki kemampuan memperbesar objek gambar. uniknya kamera pada CCTV ini juga bisa memutar otomatis dan manual dalam mengikuti gerak objek.
Opsi manual bisa dilakukan dengan controller di pusat kendali CCTV area tersebut. Kamera ini cocok untuk area dengan jangkauan yang cukup luas seperti mall, parkir dan bandara.
Dome Camera Indoor
Merupakan jenis CCTV yang diperuntukkan untuk area di dalam rumah atau di area tertutup. Hal ini dikarenakan kamera ini tidak tahan terhadap cuaca yang ekstrim.
CCTV jenis ini mudah untuk dipasang dan dihubungkan dengan berbagai tipe TV, DVR, DVD Recorder dan sebagainya.
Bullet Camera
Merupakan salah satu jenis CCTV yang umum digunakan di berbagai tempat seperti mall, kantor, toko hingga rumah pribadi.
merupakan jenis kamera yang ditempatkan di luar ruangan yang dibekali dengan weatherproof atau tahan terhadap musim hujan sekalipun.
CCTV HD Camera
Merupakan CCTV High Definition yang mampu merekam dengan resolusi yang cukup tinggi. Kamera CCTV ini lebih fleksibel karena bisa digunakan di dalam maupun di luar ruangan.
HD Camera memiliki kelebihan untuk melakukan zoom ke suatu objek tanpa merusak kualitas gambar yang dihasilkan.
Kira-kira CCTV mana yang ingin Anda pilih. Sekarang Anda telah mengetahui bahwa berbeda CCTV artinya berbeda fungsi pula. Setiap jenis CCTV tentunya memiliki kelebihan masing-masing.
Dapatkan tips dan informasi menarik lainnya dengan mengunjungi laman kami di Rumah Bekasi. Rasakan ketenangan tinggal dalam sebuah hunian dengan adanya CCTV untuk keamanan lingkungan Anda.