Rumah dengan Konsep ‘Smart Home Living’ yang Menguntungkan di Bekasi

Diposting pada 19 May 2021

Rumahbekasi.id, Bekasi – Beberapa tahun terakhir ini, industri properti diramaikan dengan munculnya konsep rumah pintar atau smart home yang merupakan inovasi terbaru dari teknologi yang mengendalikan peralatan rumah dari jarak jauh menggunakan smartphone. Sudah ada banyak perumahan di kota-kota besar yang menggunakan konsep smart home ini.

Sistem smart home ini bekerja dengan mengandalkan koneksi internet/WiFi rumah melalui smartphone yang menjadi medianya. Anda bisa mengontrol beberapa bagian rumah seperti keamanan rumah, suhu ruangan, pencahayaan, hingga mengaktifkan atau mematikan AC dan TV hanya dengan smartphone yang Anda gunakan. Sangat menarik, bukan?

Seperti yang sudah diketahui sebelumnya bahwa smart home ini dapat mengontrol keamanan rumah. Anda bisa memasang fitur smart lock yang dimana kunci rumah bisa dibuka hanya dengan instruksi dari sistem, bisa berdasarkan sidik jari pemilik rumah atau kode rahasia dari pemilik rumah. Sehingga rumah Anda terjamin keamanannya dan tidak akan ada orang yang sembarangan masuk ke dalam rumah.

Smart home juga memiliki fitur smart light bulb yang penggunaannya juga sangat hemat. Pencahayaan dengan lampu pintar ini menggunakan energi lebih sedikit dibandingkan lampu biasanya dan bisa mengganti warna lampu dalam ruangan serta lebih mudah dikontrol mode terang dan gelapnya sesuai dengan keinginan Anda.

Perkembangan teknologi yang semakin maju ini juga membuat peralatan-peralatan elektronik seperti TV dan kamera CCTV juga dilengkapi dengan sistem smart home. Anda bisa menyalakan, mematikan, dan mengontrol televisi hanya dari genggaman Anda saja. Anda juga bisa memantau keadaan rumah lewat CCTV smart home yang terkoneksi dengan smartphone Anda di mana saja dan kapan saja.

Memasang sistem smart home di rumah Anda tentu memudahkan dan membawa ketentraman tersendiri bagi penghuninya karena dapat mengontrol beragam interior rumah tanpa remote fisik, cukup dari smartphone yang terkoneksi dengan jaringan internet atau WiFi. Sistem smart home ini juga dilengkapi dengan alarm yang mampu mendeteksi adanya bahaya, seperti alarm kebakaran, alarm maling, sensor kebocoran gas, dan masih banyak fitur lainnya yang dapat melindungi rumah Anda dari bahaya.

Rumah yang menggunakan sistem smart home ini juga dianggap lebih praktis dan efisien, karena menghasilkan keuntungan yang cukup banyak karena rumah dengan konsep smart home ini lebih hemat dibandingkan rumah lainnya. Hal ini dikarenakan peralatan elektronik di rumah berkonsep smart home lebih mudah dikontrol penggunaannya, sehingga mampu menghemat biaya listrik rumah.

Mau punya rumah modern dengan teknologi smart home yang menakjubkan ini? Di Bekasi, sudah ada beberapa perumahan dengan sistem smart home berupa smart lock door dan fitur lainya, seperti Asera Nishi dan Wisteria. Kedua perumahan di Bekasi ini merupakan hunian asri yang mengedepankan konsep ramah lingkungan dan sistem keamanan terjamin sehingga menambah rasa nyaman dan aman bagi penghuni rumahnya, sehingga konsep hunian smart home ini sangat cocok digunakan. (DRZ)

Another Prestigious Project by www.tera-damai.rumahbekasi.id

ImgWaNow